Cara Menggunakan Prefill Dapodikdas Hasil Generate

Setelah melakukan generate prefill melalui aplikasi generate prefill dapodikdas sekolah yang telah kami bahas secara detil DISINI, maka langkah selanjutnya adalah tentang cara menggunakan prefill dapodik tersebut pada aplikasi dapodik kita.

Cara menggunakan prefill dapodik hasil generate :
  1. Silahkan uninstal aplikasi dapodik yang ada dikomputer (disarankan untuk melakukan back up terlebih dahulu)
  2. Copy file prefill terbaru hasil generate yang telah kita download, selanjutnya pastekan prefill tersebut ke dalam folder prefill_dapodik yang berada di Local Disk C komputer (hapus file prefill lama yang ada di folder tersebut)

  3. Selajutnya lakukan instalasi aplikasi dapodik menggunakan aplikasi yang terbaru
  4. Buka aplikasi dapodik yang telah terinstal, selanjutnya lakukan registasi seperti saat pertama kali anda menggunakan aplikasi dapodik
  5. Terakhir lakukan login pada aplikasi dan lihat hasilnya
  6. Selesai
Sekian tentang Cara Menggunakan Prefill Dapodikdas Hasil Generate, silahkan simak info-info terbaru kami lainnya.

6 komentar:

  1. Kalau instal di komputer baru apa caranya sama seperti ini?
    saya coba membuat folder baru prefill_dapodik di drive C. tapi belum berhasil...
    apa ada cara lain?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul, caranya sama seperti tutorial diatas. Belum berhasil bagaimana?. Jika maksud anda tidak berhasil registrasi, coba lakukan generate prefill terlebih dahulu. Cara lengkapnya silahkan baca di link ini: http://operatorsekolahtamankrocok.blogspot.com/2014/08/cara-mengatasi-gagal-registrasi.html

      Hapus
  2. saat menjalankan regestrasi muncul gagal dalam membuat file temporary, gmn tu bos...kok tetap trus seperti itu, melalui generate prefill jg sudah tp tetap muncul tulisan seperti itu? dimana masalahnya BOs? trim

    BalasHapus
    Balasan
    1. Coba bersihkan cache browser dengan menggunakan aplikasi CCleaner atau lainnya sebelum melakukan instalasi aplikasi dapodik yang baru.

      Hapus
  3. untuk SMA kok gak bisa registrasi...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Link aplikasi generate prefill diatas hanya diperuntukkan bagi sekolah yang berada dibawah naungan Ditjen Dikdas (SD, SMP, dan sederajat). Untuk SMA silahkan kunjungi link berikut: http://sync.dikmen.kemdikbud.go.id/prefill/generate_prefill.php

      Hapus